Wednesday 29 August 2012

10 Best Android Apps for Woman (2)

10 Best Android Apps for Woman (2) | Di era modern ini, wanita memiliki banyak aktifitas. Selain sebagai istri dan ibu, banyak wanita yang memiliki peran karir, pendidikan, organisasi, aktifitas sosial dan sebagainya. Dengan hp Android di tangan, wanita bisa memanfaatkannya untuk mendukung kesuksesan dalam masing-masing aktifitasnya, karena tersedia berbagai aplikasi Android dengan beragam fungsi.

Berikut ini bagian kedua dari 10 aplikasi Android terbaik untuk menemani Anda para wanita yang sangat aktif dengan berbagai tugasnya.

Menyambung posting sebelumnya, posting kali ini menyajikan peringkat ke-5 hingga peringkat ke-1 dari 10 Best Android Apps for Woman. Apa saja Android Apps tersebut, ini mereka :


5. Body Stats – Women

Android apps ini free alias gratis
Kapasitas Android apps ini 206 KB

Dengan aplikasi gratis ini, Anda akan terbantu dalam mengatur dan mengendalikan berat dan bentuk tubuh serta kesehatan Anda. Sejumlah fitur menarik ada di dalam aplikasi Android ini. Diantaranya: tips dan motivasi diet, pencarian lokasi gym terdekat, hingga jurnal kesehatan. Aplikasi ini bisa menunjukkan perkembangan fitness yang Anda jalankan.

4. My Days – Period & Ovulation

Android apps ini free alias gratis
Kapasitas Android apps ini 371 KB

My Days – Period & Ovulation dipercaya sebagai aplikasi terbaik untuk melacak haid, ovulasi dan kesuburan. Sangat bermanfaat bagi wanita yang berusaha untuk hamil atau merencanakan kontrasepsi. Di dalam aplikasi Android gratis ini tersedia table drop down untuk mengatur jadwal meminum pil kontrasepsi dan jadwal berhubungan seks.

3. ShopSavvy Barcode Scanner


Android apps ini free alias gratis
Kapasitas Android apps ini 5.5 KB

Aplikasi Android yang kapasitasnya paling besar dibandingkan sembilan aplikasi lainnya ini didesain untuk membantu wanita mengetahui harga barang dan membandingkannya dengan di tempat lain. Klik gambar barcode item yang tertera pada kemasan produk, dan ShopSavvy barcode Scanner akan melacak web-web yang ada untuk perbandingan harga.

2. Mom 2 Be


Android apps ini free alias gratis
Kapasitas Android apps ini 98 KB

Jangan pandang sepele aplikasi Android dengan kapasitas ringan ini. Mom 2 Be sangat berguna bagi Anda yang sedang mengandung. Ia akan mengirimkan statistik pertumbuhan janin secara harian dan tips pekanan. Mom 2 Be juga akan memungkinkan Anda membuat jurnal yang Anda dapat berbagi dengan keluarga, teman dan kolega. Selain jurnal harian dan tips pekanan, aplikasi ini juga memiliki fitur desktop widget, share to friend dan daily statistic.

1. Our Groceries

Android apps ini free alias gratis
Kapasitas Android apps ini 251 KB

Our Groceries adalah Aplikasi Android terbaik untuk mengorganisir daftar belanja dan dengan mudah mensinkronisasikannya dengan orang lain yang memakai perangkat berbeda. Jadi Anda bisa berbagi dan membandingkan daftar belanjaan. Our Groceries juga memungkinkan Anda untuk memasukkan resep dan Anda akan mendapatkan daftar belanjaan yang Anda butuhkan.

Demikian 10 Android Apps Terbaik untuk Wanita bagian 2. ^habis^

5 comments:

Terima kasih atas feed back dari Anda. Kami berusaha membalas semua komentar yang ada.